Analisa Harian Minyak WTI 2023 - 05 - 05

Analis PT. First State Futures Published 2023-05-05

Harga minyak cenderung stagnan pada Kamis, setelah ECB memutuskan untuk menunda kenaikan suku bunga, namun harga minyak tetap mengalami penurunan lebih dari 9% dalam satu minggu terakhir karena kekhawatiran akan permintaan dari negara-negara konsumen utama, dimana harga minyak mentah berjangka Brent menguat 0.24% menjadi ditutup pada $72.50 per barel, sedangkan minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) berakhir ke $68.57 per barel setelah sempat drop hingga ke level terendah sejak Desember 2021 pada $63.72 di awal sesi.

Harga minyak mengalami penurunan minggu ini karena kekhawatiran atas pertumbuhan ekonomi AS dan tanda-tanda manufaktur yang lemah di China, yang merupakan salah satu importir minyak terbesar di dunia, namun sinyal dari Fed yang mengindikasikan kemungkinan menghentikan kenaikan suku bunga lebih lanjut membantu mendukung pasar.

Prev. Day's Range:  63.74 – 69.80


Suggest : SELL at 69.10

Open : 68.68

R2 : 69.87

R1 : 69.31

S1 : 67.95

S2 : 66.78